
Empat tiang berbentuk rokok kretek menyangga bagian depan Museum House of Sampoerna. Setelah turun dari Surabaya Heritage Track (SHT) kita masuk ke museum ini.
Sebuah kolam ikan kecil melingkar menyambut kita tepat di depan pintu masuk. Di bagian kiri ada replika warung yang berisi bahan-bahan pangan, buah-buahan dan bahan-bahan campuran rokok seperti cengkeh dll.
Tembakau dan oven pengering tembakau juga lengkap di sini. Atapnya terbuat dari jerami dan di atasnya ada replica ayamnya juga loh. Di sebelah warung ada 2 buah sepeda ontel yang dulunya dipakek sama pemilik perusahaan. Di bagian kanan adalah ruang kerja dengan banyak foto-foto keluarga, ada juga koleksi kebaya.

Sedikit lebih masuk, di ruangan ini lebih banyak memajang foto para Direksi perusahaan dan koleksi korek serta beberapa produk sampoerna.
Ruangan berikutnya paling luas menyimpan koleksi perlengkapan drum band milik PT Sampoerna di masa lalu. Ada layar yang biasanya menayangkan perkembangan perusahaan mulai dari merintis sampai menjadi perusahaan sebesar sekarang. Ada juga koleksi andong, motor tua, dan rombong branding sampoerna.

Aku suka nuansa saat menaiki tangga menuju lantai 2. Lampunya temaram-temaram gimana gitu dan dindingnya berlukiskan poster beberapa event PT Sampoerna. Dan aku ngotot buat bisa pose-pose di sini haha.

Di lantai 2 sendiri tempat souvenir-souvenir. Dari sini kita dapat melihat aktifitas pekerja melinting rokok. Sayangnya karena hari ini hari libur jadi kita tidak bisa menjumpai mereka bekerja. Hanya deretan meja lengkap dengan peralatan melinting tertata rapi. Di sini tidak boleh mengambil gambar. “No Capture”.
pura2 ngecek.hihi….
haha tuntas sudah tulisan perjalanan kita
lunas
Alhamdulillah gak ada hutang lagi La hehe
Waktu ke surabaya dulu gak ke musium ini…. belum tahu kalau ada musium sekeren ini hahah
Naik SHT (bis pariwisatanya Surabaya) naiknya di depan Museum ini jadi sekalian masuk ke Museumnya.
Waktu ke Surabaya ke tempat mana aja??
Banyak pokoknya…. , waktu itu 2010
Udah 5 tahun lalu ya